Sumbar  

Di Tengah Isu Pembangunan Mandeg, Pemprov Sumbar Raih Peringkat II IPP Nasional 2025

PADANG, KABATERKINI.Com – Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) mencatatkan prestasi membanggakan dengan menempati peringkat kedua dalam Indeks Perencanaan Pembangunan (IPP) nasional 2025.

Dengan skor 94,59, Sumbar hanya berada di bawah Jawa Barat yang menduduki posisi pertama.

Keberhasilan ini mencerminkan efektivitas strategi pembangunan yang dirancang secara terstruktur dan mampu beradaptasi dengan dinamika global.

Baca Juga  Pemko Pariaman Mulai Tegas! Honorer Tak Lulus PPPK Dialihkan Jadi Outsourcing

“Insya Allah, kita akan terus tingkatkan kerja keras dan gas terus untuk pembangunan Sumatera Barat. Tidak ada kata istirahat,” ujar Wakil Gubernur (Wagub) Sumbar, Vasko Ruseimy, Minggu (30/03/2025).

Vasko menegaskan bahwa Pemprov Sumbar tidak akan berpuas diri dengan pencapaian ini. Ia memastikan setiap kebijakan pembangunan dirancang agar memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.

Baca Juga  Fakultas Ilmu Sosial UNP Buka Prodi S1 Antropologi 

“Kami bersama Gubernur Mahyeldi berkomitmen menciptakan perencanaan pembangunan yang tidak hanya relevan dengan kebutuhan saat ini, tetapi juga berkelanjutan dalam menghadapi tantangan masa depan,” katanya.