Jembatan Putus, Rumah Hanyut! Ratusan Warga Nagari Tambangan Tanah Datar Terisolir

TANAHDATAR, KabaTerkini.com – Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM didampingi Wabup Ahmad Fadly, S. Psi, Anggota DPRD, Dandim 0307 Tanah Datar, Wakapolres Padang Panjang, Ketua TP PKK Ny. Lise Eka Putra, Kepala OPD, Ketua BAZNAS Tanah Datar serta beberapa pejabat daerah turun langsung meninjau beberapa titik banjir di Tanah Datar yaitu di Kecamatan Batipuh Selatan, Kecamatan Batipuh dan Kecamatan X Koto, Selasa (25/11/2025).

Saat mengunjungi pengungsi Bupati Eka Putra mengingatkan masyarakat agar tidak panik dan tidak terpancing dengan berita-berita hoax yang tidak jelas sumbernya.

Baca Juga  SASTRA: Cerita Fantasi "Beni si Kilat Kuning"

“Bapak, Ibuk dan masyarakat saya jangan panik dengan berita-berita hoax yang berseliweran diberbagai platform media sosial terkait bencana, kita Pemerintah Daerah akan selalu memantau Bapak Ibuk dan kondisi cuaca saat ini yang mana intensitas hujan masih tinggi,” ucapnya.

Bupati Eka Putra juga minta OPD terkait untuk segera menyiapkan segala sesuatu seperti bahan makanan bagi pengungsi, tenda dan kebutuhan lainnya yang dibutuhkan warga segera mungkin.

Baca Juga  Peraturan Pemerintah Terbaru, Batas Usia Pensiun ASN Mulai dari 58 Hingga 70 Tahun

Kepada tenaga kesehatan Bupati Eka Putra juga perintahkan untuk selalu mencek kesehatan para pengungsi untuk memastikan kondisi kesehatan pengungsi.

“Kami melihat langsung ke lokasi banjir dan kondisi rumah-rumah warga yang tergerus tingginya debit air Batang Malalo, dengan kondisi ini kami memang mengungsikan warga kami yang berjarak 150 meter dari bantaran sungai mengingat kondisi cuaca bujan saat ini yang masih terus berlangsung,”ucapnya.