Laporan – AMANDA AR (Padang)
KABATERKINI.Com – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang menggelar Jumpa Bakti Gembira Palang Merah Remaja (Jumbara PMR) dan Temu Karya Relawan PMI di Lumin Park Lubuk Minturun, 13-17 September 2024.
Kegiatan bertajuk Diklat Perkemahan itu diikuti Anggota PMR tingkat SD hingga SLTA se-Kota Padang
Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar yang hadir sekaligus Pembina Apel Jumbara PMR 2024 itu sangat mengapresiasi kegiatan tersebut.
Andree Algamar mengapresiasi PMI Kota Padang yang telah mengadakan Jumbara PMR dan Temu Karya Relawan PMI Kota Padang atau biasa yang disebut Jumtek PMR dan PMI Kota Padang ini. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk pengembangan dan pembinaan generasi muda sebagai insan penggerak kegiatan kemanusiaan di masa depan.
“Jumtek ini juga kami harapkan dapat menjadi sarana evaluasi bagi PMI Kota Padang dalam pembinaan dan pengembangan relawan, baik di tingkat sekolah, maupun perguruan tinggi, sehingga ke depan dapat dilakukan perbaikan,” pungkas Pj Wali Kota Padang yang pada kesempatan itu menerima Penhargaan ‘Lencana Jasa Pratama’ dari PMI Kota Padang, atas kontribusi dan dukungan dalam memajukan PMI selama inj.
Penghargaan itu diterima langsung oleh Andree Algamar dari Ketua PMI Kota Padang Zulhardi Z. Latif sewaktu menjadi Pembina Apel Jumbara, Sabtu (14/9/2024) pagi.
Pj Wali Kota Padang yang juga Pelindung PMI Kota Padang ini menyampaikan terima kasihnya atas penghargaan di bidang kemanusiaan ini.
“Penghargaan ini akan kami jadikan dorongan untuk terus berbuat yang terbaik bagi kemajuan PMI Kota Padang, serta unsur kebencanaan lainnya,” ucap Andree Algamar.
Ketua PMI Kota Padang Zulhardi Z. Latif mengatakan, Jumtek PMR dan Relawan PMI Kota Padang merupakan kegiatan yang diadakan satu kali dalam lima tahun masa bakti kepengurusan PMI. Kegiatan ini berlangsung dari 13-17 September 2024.
“Dalam Jumtek ini kami memberikan penghargaan kepada Pj Wali Kota Padang Andree Algamar karena telah berjasa bagi PMI Kota Padang dalam melancarkan tugas-tugas kemanuasian. Salah satunya Pak wali kota mengimbau dan mengajak ASN di lingkungan Pemerintah Kota Padang untuk rutin mendonorkan darahnya, dan itu telah ia lakukan sejak menjabat sebagai Kepala Dinas Perdagangan,” ujar Zulhardi Z Latif.
Sementara itu salah seorang peserta Jumtek PMR tersebut, Amanda Althafunnisa Ramadian, Anggota PMR SMAN 5 Padang merasa bangga dan bersyukur bisa mengikuti kegiatan tersebut.
“Kami berterima kasih bisa mengikuti Jumtek kali. Dengan adanya Jumtek ini, kami mendapatkan ilmu dan keterampilan PMR, terutama terampil di lapangan ini,” ujar Amanda menambahkan. (*/ Penulis Siswi SMAN 5 Padang)