“Kita juga ada yang namanya Sumbar Bersatu, Sumbar Bersih Sampah Terpadu. Gerakan ini butuh kepedulian dari semua stakeholder, sinergi pemerintah kabupaten/kota, serta kolaborasi dengan swasta melalui CSR,” ungkap Tasliatul Fuaddi, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumbar.
Dalam kegiatan ini juga digelar penyerahan penghargaan sekolah Adiwiyata Provinsi Sumbar tahun 2024 kepada total 39 sekolah. Selain itu, juga diberikan penghargaan program kampung iklim (proklim) dan penghargaan apresiasi pendukung proklim.
Tidak hanya itu, diadakan juga talkshow dengan narasumber dari Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pendidikan Sumbar. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan OPD terkait, pihak perusahaan, dan perwakilan sekolah-sekolah di Sumbar. (*/001)
Komentar