Kapal Perang KRI Teluk Bone 511 Bersandar Selamanya di Pantai Talao Pauh Pariaman

Pemko Pariaman mulai pengerjaan canal penyelamatan Eks KRI teluk Bone 511.

KABATERKINI.Com – Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman mulai pengerjaan kanal untuk penyelamatan Eks Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Teluk Bone 511, yang telah bersandar di Talao Pauh, Desa Pauh Timur, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman, Jum’at (5/4/2024).

“Hari ini kita mulai pengerjaan kanal untuk penyelamatan Eks KRI Teluk Bone 511, sudah ada 2 (dua) escavator yang mulai bekerja mulai hari ini, dimana kita akan posisiskan Kapal ini sesuai kondisi alam yang ada saat ini, sehingga secepatnya kapal ini dapat kita amankan,” ujar Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Umum Setdako Pariaman, Yaminu Rizal Ketika memberikan keterangan setelah meninjau kondisi terkini Eks KRI Teluk Bone di lokasi.