Sosialisasi di SMPN 2 Kinali, Kapolres Pasbar: Ayo Semua, Kita Jaga Jangan Biarkan Bullying Terjadi!

“Melalui sosialisasi ini, kami ingin memberikan penjelasan kepada peserta sosialisasi bahwa perundungan dan tindak kekerasan ini tidak hanya tanggung jawab pihak Kepolisian namun seluruh pihak juga ikut membantu dalam mecegah aksi ini,” ujar Kapolsek.

Sementara itu, Kepala SMPN 2 Kinali, Sri Wahyuni, mengatakan, sosialisasi ini merupakan program Pemerintah yang harus kita terapkan tidak hanya dilingkungan sekolah namun di luar lingkungan sekolah juga diterapkan guna mengurangi tindakan perundungan dan tindakan kekerasan.

Baca Juga  Pemerintah Nagari di Tanah Datar Kerjasama dengan Politeknik Negeri Padang

“Mencegah terjadinya tindakan-tindakan perundungan dan kekerasaan terhadap pelajar sehingga kita dituntut harus mengedepankan disiplin dan etika sehingga tindakan-tindakan Bullying tidak terjadi,” kata Sri Wahyuni.

Kepala Sekolah berharap siswa-siswi SMPN 2 Kinali yang mengikuti sosialisasi ini dengan baik sehingga nantinya dapat di terapkan di dalam lingkungan sekolah.

“Dengan begitu aksi kekerasan dan bullying ataupun kenakalan remaja lainnya dapat dihindari di SMPN 2 Kinali,” pintanya. (*/001)