“Kami lihat banyak potensi dan budaya yang terpendam dan saat inilah kita kenalkan dan sampaikan kepada publik,” imbuhnya.
Bupati mengharapkan agar warisan budaya ini bisa terus dijaga dan dilestarikan, juga diwariskan kepada generasi muda. Sehingga ke depannya para penerus daerah ini menjadikan budaya menjadi salah satu dasar pembangunan daerah.
Tak lupa dirinya juga berpesan agar pemerintah dan masyarakat terus berangkulan untuk membangun Solok Selatan, serta mendorong tradisi yang ada terus menguat.
“Mari kita lanjutkan pembangunan Solok Selatan. Kami yakin usia 21 tahun ini Solok Selatan akan semakin matang, semakin maju, dan lebih baik lagi,” tandasnya. (*/001)
Laman 2 dari 2
Komentar