Buka Bimtek Keorganisasian, Ini harapan Ketua TP PKK Ny. Denny Sabar AS.
KABATERKINI.Com – Tingkatkan motivasi berorganisasi bagi ketua TP PKK Kecamatan, Nagari, Kejorongan se Kabupaten Pasaman, TP PKK Pasaman gelar Bintek di Balerong Pusako Anak Nagari yang dibuka langsung oleh Ny.Denny Sabar AS , Jumat , 19 April 2924,
Selain pelaksanaan Bintek keorganisasian, pada kesempatan tersebut juga diselenggarakan bimbingan terhadap para pengurus dan kader TP PKK Kecamatan dan nagari terkait kemampuan petugas pembawa acara atau MC serta tata pengelolaan setiap kegiatan yang sesuai dengan Keprotokolan.
Pelaksanaan Bimtek dilaksanakan selama 2 (Dua) hari dengan peserta yang berbeda. Untuk hari pertama Jumat di ikuti oleh Ketua TP PKK Kecamatan dan Ketua TP PKK nagari terkhusus untuk bimbingan kepemimpinan keorganisasian.
“Sementara untuk hari ke dua diikuti oleh Sekretaris PKK nagari dan Kader berprestasi nagari, terkhusus Bintek MC dan Keprotokolan,” jelas Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pasaman Hasrizal dalam laporannya pada kegiatan tersebut.