Penjualan Daihatsu Tembus 60 Ribu Unit di Awal Kuartal II 2024

KABATERKINI.Com – Mengawali Kuartal II 2024, Daihatsu catatkan raihan penjualan yang baik.

Secara nasional, penjualan ritel otomotif di Indonesia hingga April 2024 diproyeksikan mencapai sekitar 280 ribu unit.

Pada periode yang sama, penjualan ritel Daihatsu selama 4 bulan catatkan sebanyak 61.566 unit, sehingga kontribusi penjualan Daihatsu terhadap market share otomotif nasional sebesar 21,3%.

Baca Juga  Presiden Jokowi Apresiasi Penanganan dan Penanggulangan Bencana Galodo Sumbar Berjalan Baik

Secara volume dan kontribusi model penjualan Daihatsu hingga April 2024 masih tetap didominasi oleh 3 model, seperti Astra Daihatsu Sigra sebanyak 20.299 unit, atau berkontribusi sebesar 33%; disusul Gran Max PU (Pick Up) sebanyak 14.214 unit (23,1%); dan Terios dengan raihan 7.881 unit (12,8%).