Keren! Transaksi Digital di QRIS Night Padang Panjang Tingkatkan Daya Beli Masyarakat

PADANGPANJANG, KABATERKINI.Com – Padang Panjang pada Sabtu (11/01/25) malam, berselimut keindahan. Di sepanjang Jalan Imam Bonjol, deretan angkringan depan Pasar Pusat menjelma jadi taman keramaian.

Lampu temaram menggantung anggun, berpadu dengan gemerlap warna-warni di sekitar taman, menciptakan atmosfer yang memikat hati. Dalam dinginnya suhu 18 derajat Celsius, kota kecil ini terasa lebih hidup dari biasanya.

Baca Juga  Cek cok Pungutan Parkir di Pariaman Viral! Ini Tarif Resmi dari Dinas Perhubungan

Grup akustik Paratik jadi sorotan malam itu. Mereka membawakan lagu-lagu seperti “Cinta dan Rahasia” dari Yura featuring Glenn Fredly serta “Nothing’s Gonna Change My Love for You” dari George Benson.

Alunan suara mereka menyelimuti malam, memberi nuansa syahdu pada gemuruh aktivitas para pedagang dan pembeli.

Namun, yang menjadi bintang sesungguhnya adalah UMKM Event QRIS Night, sebuah acara hasil kolaborasi Dinas Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil dan Menengah (Disperdakop UKM) bersama Bank Mandiri.

Baca Juga  Ombudsman Sumbar Cek Stok Pangan dan Stabilitas Harga di Kota Sawahlunto

Kegiatan ini mengangkat digitalisasi UMKM melalui sistem pembayaran modern QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard).