23 Siswa SMA Negeri 1 Padang Panjang Lolos OSN Tingkat Sumbar

23 Siswa SMA Negeri 1 Padang Panjang Lolos OSN Tingkat Sumbar

KABATERKINI.Com – Sebanyak 23 siswa SMA Negeri 1 Padang Panjang dinyatakan lolos mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN) Tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Hal ini sesuai yang disampaikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) melalui unit organisasi Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) pada 17 April lalu.

Siswa-siswi sekolah tersebut lolos pada sembilan cabang perlombaan di antaranya Matematika, Fisika, Kimia, Informatika, Biologi, Astronomi, Ekonomi, Kebumian dan Geografi. Mereka mengikuti OSN tingkat kabupaten/kota (OSN-K) terlebih dahulu pada 25-27 Maret yang diikuti 239.781 orang dari 8.836 satuan pendidikan di 489 kabupaten/kota dari 39 provinsi dan SILN. Peserta yang lolos akan kembali bertanding di tingkat provinsi (OSN-P) pada 6-8 Mei mendatang.

Baca Juga  Turun Safari Ramadhan, Unand Kunjungi 11 Masjid/mushalla di Lingkungan Kampus

Etika Yolanda Revi, salah-satu koordinator bidang Matematika, Selasa (23/4) mengatakan, pencapaian tersebut tak lepas dari persiapan yang matang dan kerja keras.

“Terdapat dua pelatihan yang diberikan kepada siswa untuk menghadapi OSN-P. Yaitu pelatihan terstruktur dan pelatihan mandiri. Pelatihan terstruktur memberikan ruang kepada siswa untuk berlatih bersama lembaga profesional, seperti dosen atau guru privat. Sementara pelatihan mandiri fokus pada bagaimana mereka belajar sendiri-sendiri,” ujar Etika.