KABATERKINI.Com – Pj Walikota Padang, Andree Algamar bersyukur dan mengapresiasi meningkatnya jumlah masyarakat berkurban di Hari Raya Idul Adha 1445 H tahun ini.
Tercatat ada 8.047 hewan kurban di Kota Padang. Diantaranya terdiri 7.064 ekor sapi, 980 ekor kambing dan 3 ekor kerbau.
“Kita bersyukur atas peningkatan jumlah hewan qurban yang disembelih di Kota Padang pada momentum Idul Adha tahun ini. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun lalu yakni sebanyak 8.019 ekor hewan qurban,” ungkap Pj Wako kepada wartawan sewaktu menyaksikan penyembelihan 5 (lima) ekor sapi qurban dari Pemko Padang di kawasan Kantor Balai Kota Padang, Aie Pacah, Senin (17/6/2024).